Bupati Muaro Jambi, Bambang Bayu Suseno, SP, MM, M.Si, melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) bersama Kepala Badan Gizi Nasional Republik Indonesia, sebagai langkah konkret dalam memperkuat Program Makan Bergizi Gratis di Provinsi Jambi.
Penandatanganan ini berlangsung pada Rabu, 28 Mei 2025, di EV Garden, Paal Merah, Kota Jambi, dalam rangkaian Sosialisasi dan Rapat Koordinasi Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih yang diikuti oleh para kepala daerah se-Provinsi Jambi.
Program Nasional, Langkah Nyata di Daerah
Acara ini merupakan bagian dari pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 9 Tahun 2025 tentang percepatan pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (Kopdes Merah Putih), yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui penguatan ekonomi lokal dan distribusi bahan pangan bergizi secara terjangkau.
Hadir dalam kegiatan tersebut para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, Lurah, Kepala Desa se-Provinsi Jambi, serta Koordinator Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat (TAPM).
Mendes: Kopdes adalah Wujud Kehadiran Negara
Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT), Yandri Susanto, menegaskan bahwa Kopdes Merah Putih adalah program mulia dari Presiden Prabowo Subianto, sebagai wujud kehadiran negara dalam mendekatkan layanan dan memperkuat ekonomi rakyat.
“Kopdes merah putih adalah cara negara hadir mendekatkan pelayanan ke masyarakat. Tujuannya memotong rantai distribusi agar harga lebih murah. Program presiden ini wajib kita sukseskan,” ujar Yandri.
Gubernur, Bupati, dan Wali Kota Ditugaskan Awasi Kopdes
Dalam Keputusan Presiden (Kepres) tersebut, disebutkan bahwa gubernur, bupati, dan wali kota secara otomatis menjadi Ketua Satgas Pembentukan Kopdes di wilayah masing-masing. Pengawasan langsung dari kepala daerah menjadi kunci keberhasilan program ini.
“Jambi sebagian besar sudah melakukan Musdesus. Tinggal kita dorong yang belum. Akhir bulan ini diharapkan tuntas karena pertengahan Juni mendatang akan diresmikan langsung oleh Presiden Prabowo,” kata Yandri.
Langkah Strategis Menuju Kemandirian Pangan dan Gizi
Program makan bergizi gratis dan pembentukan koperasi lokal ini merupakan bagian dari upaya jangka panjang menciptakan ketahanan pangan, peningkatan gizi masyarakat, serta kemandirian ekonomi desa dan kelurahan.
Dengan penandatanganan MoU oleh Bupati Muaro Jambi dan dukungan seluruh kepala daerah di Provinsi Jambi, komitmen daerah dalam menyukseskan program strategis nasional kini semakin nyata dan terstruktur.
Muaro Jambi siap menjadi garda terdepan dalam pelaksanaan program gizi dan koperasi merah putih, demi masyarakat yang sehat dan sejahtera.












